Universitas Telkom Antikorupsi

ORGANISASI SEBAGAI WADAH SELF-ORGANIZING

ABSTRAK

 

Korupsi adalah tindakan menyelewengkan berbagai hal demi kepentingan pribadi, bisa dalam materiil maupun non-materiil. Sudah tidak dapat dipungkiri jika hal ini sangat merugikan, bahkan bisa melibatkan banyak orang. Sering ada perbuatan yang disalahgunakan untuk memuluskan usaha korupsi, diantaranya teman dekat yang kemudian dibujuk rayu dengan imbalan besar. Perlu ada kesadaran tentang kontrol diri untuk bisa berpikir rasional bahwa rayuan itu bukan suatu upaya menjalin relasi namun lebih ke adanya orang yang ingin mengeksploitasi.

Mahasiswa menjadi tempat yang tepat untuk menanamkan nilai-nilai luhur dari pentingnya kontrol diri. Semua itu dikarenakan notabene mahasiswa adalah tahapan akhir sebelum bersinggungan langsung dengan dunia kerja dan segala peliknya.

Perguruan Tinggi yang merupakan institusi pendidik adalah salah satu sarana untuk mengajarkan organisasi dalam diri. Di samping bangku akademis namun fasilitas keorganisasian yang diberikan cuma-cuma kepada mahasiswa melalui organisasi mahasiswa (ormawa) wajib diperhatikan. Poin yang wajib diambil di sini adalah : bagaimana mahasiswa dapat memahami dunia kerja nanti bukan hanya tentang kemampuan akademis.

 

Softfile : karya-tulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *